Dua artis legenda hidup musik dunia asal Inggris dikabarkan akan tampil di tanahair untuk pertama kalinya. Pertama adalah Elton John yang direncanakan tampil di Sentul International Convention Center, Bogor pada hari Jumat, 18 November 2011 dan Rod Stewart yang akan konser pada tanggal 31 Januari 2012 di Mata Elang International Stadium, Pantai Carnaval, Ancol, Jakarta.
Kedua artis ini akan didatangkan oleh promotor yang termasuk pendatang baru di dunia pertunjukan, Big Daddy Live Concerts. Mereka adalah promotor yang akan mendatangkan pula Linkin Park, Bad Religion, Yellowcard, Panic! At The Disco hingga Richard Marx ke Jakarta.
Hingga kini detail tentang harga tiket dari konser kedua artis legendaris tersebut belum diumumkan secara resmi oleh pihak promotor. Rencananya pengumuman tentang itu akan diumumkan via website www.bigdaddy.co.id
Elton John adalah penyanyi yang telah berkarir di industri musik dunia selama empat dekade, merilis 30 album studio dan hingga kini sukses menjual lebih dari 250 juta keping albumnya di seluruh dunia.
Beberapa nomor hit miliknya yang sangat dikenal antara lain adalah ”Candle In The Wind 1997,” ”Your Song,” ”Tiny Dancer,” “Rocket Man,” “Don’t Let The Sun Go Down On Me,” “Nikita,” “Sacrifice,” “Circle of Life,” hingga “Can You Feel The Love Tonight.” Elton John telah dilantik ke dalam Rock & Roll Hall of Fame di tahun 1994 dan oleh Rolling Stone ia termasuk dalam nomor 49 dari 100 Artis Terbaik Sepanjang Masa.
Sementara Rod Stewart juga tidak kalah legendarisnya. Mantan vokalis The Jeff Beck Group dan Faces yang memiliki vokal serak yang khas ini memulai karirnya sejak akhir dekade 60an. Selama bertahan hampir lima dekade dalam industri musik dunia Rod Stewart telah menjual lebih dari 100 juta keping albumnya ke seluruh dunia dan juga telah dilantik ke dalam Rock & Roll Hall of Fame pada tahun 1994 bersama Elton John.
Beberapa nomor hit yang dipopulerkan oleh Rod Stewart antara lain adalah ”Maggie May,” ”Handbags and Gladrags,” ”Sailing,” ”I Don’t Want To Talk About It,” “The First Cut is The Deepest.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar